Arsip | Dunia RSS feed for this section

Soto Kikil

6 Agu
image

Depot Soto Kikil

Hari yang terik, sebuah siang yang panas aku berjalan lagi ke Grogot bersama 2 orang kolega. Untuk makan siang kami singgah ke warung soto kikil. Berlokasi di pinggir jalan samping kantor bupati/DPRD, tidak jauh dari bank Mandiri dan swalayan Indomaret. Gerainya sederhana, sebuah rumah papan bercat hijau muda. Etalase depot ditaruh di depan sehingga jelas terlihat bagi pengunjung. Bertuliskan “soto kikil dan ayam” sebagai menu utama. Konon cerita dari rekan-rekan yang pernah berkunjung ke warung tersebut soto kikil merupakan menu istimewa, enak banget katanya. Kami memesan 3 porsi soto kikil pakai nasi. Tidak pakai lama datanglah semangkuk soto kikil panas. Sesendok kuah aku sruput untuk merasakan citarasanya. Hmm..segar dan nikmat, terasa sekali citarasa soto. Lantas ditambahi perasan seiris jeruk purut dan secolek sambal dan kecap manis. Kecambah pun mengambil sendiri sesuai selera dari mangkuk di meja. Nyaman bujur, tapi menurutku tidak selaras dengan judulnya sebagai soto kikil. Irisan daging kulit kikil memang ada tapi lebih dominan jeroan. Dalam pikiranku kikil merupakan kulit kaki kambing atau sapi, memiliki citarasa khas yang kenyal dan gurih. Warung soto ini cukup ramai bahkan sejumlah pelanggan mengenakan baju seragam PNS pemda. Penjualnya seorang pria paruh baya, sangat ramah dan supel dalam melayani pelanggan.

image

Soto Kikil

Review Hotel Wella Sampit

14 Jul

image

Dalam perjalanan mudik kali ini, aku singgah semalam di Hotel Wella, Sampit Kalimantan Tengah. Aku tuliskan reviewnya di sini karena puas dengan hotel ini. Apalagi dibandingkan dengan Hotel Permata Indah dekat alun-alun meski harganya sedikit lebih mahal sewaktu perjalanan pulang beberapa bulan yang lalu. Hotel Wella cukup luas dan nyaman baik bangunan maupun kamarnya dengan fasilitas lengkap dan cukup. Ruangan utama dimana terdapat juga ruang makan didominasi oleh koleksi kristal kaca keramik dengan ornamen Tiongkok yang khas. Sepertinya hotel Wella merupakan penginapan perintis di kota Sampit, bangunannya cukup berumur. Sejumlah tempat parkir mobil cukup unik, ada yang mirip garasi, ada juga yang berada di dalam beranda bangunan rumah. Desain eksterior bagus dan menarik. Sayangnya sistem keamanan kebakaran masih model lama mengandalkan eksternal room. Tidak ada sprinkle air beserta sensor asap di dalam kamarhotel sebagaimana yang aku tempati di kamar Deluxe.
Berikut harga kamar Hotel Wella yang saya update dari price list di receiptionist, berbeda dengan brosur di kamar yang tidak update.
Standard Room : 220.000
Deluxe Room : 260.000
Superior Room : 290.000
Suite Room : 340.000
Master Suite Room : 430.000
Price list di atas menurutku sangat affordable dibandingkan harga sekelas di kota-kota Kaltim dan Kalsel yang sangat premium.
Alamat dan peta serta nomer telepon Wella Hotel dapat dengan mudah anda telusuri di laman Google.‎

LOKASI
Wella Hotel terletak di Jln. CilikRiwut, sangat dekat dengan bandara H. Hasan Sampit. Wella hotel dapat ditempuh dalam waktu 3 sampai 4 jam dari Palangka Raya, ibukota Provinsi Kalimantan Tengah.
AKOMODASI
Terdiri dari 47 kamar meliputi Standart, Deluxe, Executive, Suites, dan Master Suites. Semua kamar dilengkapi tempat tidur, lemari pakaian, rak TV dan TV, AC, Dispenser, jalur telepon, fasilitas air hangat, bath tub dan shower (Executive), kulkas (Executive, Suites, dan Master Suites), Room Besar (Suites dan Master Suites).
KETENTUAN TAMBAHAN
Waktu check-in mulai dari jam 14.00 dan waktu batas check-out pukul 12.00. Ketentuan untuk anak-anak maksimal 2 anak di bawah 10 tahun tidak dikenakan biaya jika tinggal bersama orangtua tanpa extra bed. Permintaan extra bed dikenakan biaya tambahan sebesar Rp.75.000 net/buah termasuk makan pagi untuk satu orang.
COFFEE SHOP
Menyajikan aneka masakan Indonesia Indonesia. Layanan coffee dan room service mulai dari jam 08.00 sampai dengan 20.00.
CAFE & LOUNGE
Dengan dekorasi cantik dan tempat bersantai sambil menikmati alunan musik. Dilengkapi dengan sound electone dan para penyanyi pria dan wanita, DJ perform. Event tertentu menampilkan Guest DJ, fashion show model, dancer, game, quiz, dan lain-lain. Layanan mulai dari jam 20.00 hingga 02.00.
CATERING
Menyediakan panganan Indonesia, layanan mulai dari jam 08.00 sampai dengan 20.00. Melayani pemesanan makan pagi, siang, dan malam dengaan pelayanan diantar sampai di tempat.
KARAOKE
Buka jam 10.00 hingga 18.00 happy hour diskon 50% (Room), jam 19.00 hingga 02.00 harga normal. Sembilan room karaoke yang terdiri dari 2 kamar Standart kapasitas 4 orang, 3 kamar Deluxe kapasitas 8 orang, dan 4 kamar Executive kapasitas 12 orang. Dilengkapi dengan computer system, ruang tunggu difasilitasi dengan mini bar.
DRUG STORE
Dilengkapi dengan berbagai macam jajanan, minuman, rokok, perlengkapan mandi dan lain sebagainya dengan harga terjangkau. Layanan mulai jam 07.00 sampai dengan 20.00.
LAUNDRY / BINATU
Layanan mulai jam 07.00 sampai dengan 20.00.
FASILITAS PELAYANAN TAMU
Petugas keamanan, sistem pengamanan kebakaran, area parkir untuk 35 kendaraan mobil dan 50 kendaraan sepeda motor.

Pesawat Hercules Jatuh (Lagi)

13 Jul

Rakyat Indonesia kembali berduka karena jatuhnya pesawat angkut berat C-130 Hercules di Medan, akhir Juni. Kejadian naas tersebut meninggalkan ratusan korban tewas. Kecelakaan fatal Hercules merupakan peristiwa yang keenam sejak Hercules menabrak pegunungan Sibayak (20 November1985), jatuh di Condet (5 Oktober 1991), gagal  mendarat di bandara Malikussaleh (Lhokseumawe) pada 20 Desember 2001, copot ban saat mendarat di bandara Wamena (11 Mei 2009), dan jatuh di persawahan Magetan pada 20 Mei 2009. Rentetan kehilangan 6 pesawat yang sama dalam rentang waktu tersebut pastinya harus menjadi titik tolak analisa. Meskipun dikatakan pesawat tersebut laik terbang dan tidak masalah berkaitan tahun produksi pesawat yang 1964 namun kita tidak bisa menutup mata. Berkaca dari kejadian jatuhnya pesawat angkut kelas medium Fokker F-27 yang melecut pemerintah untuk menggantinya dengan C-295. Program tersebut pun masih bergulir hingga sekarang dengan pengadaan 9 unit pesawat disertai alih teknologi. Usia tua tidak perlu disanggah meskipun TNI AU menolak usia dijadikan tolok ukur pembahasan alutsista. Perencanaan ke depan mutlak diperlukan realisasi impian peremajaan pesawat angkut kelas berat. Kiranya yang paling afdol adalah A-400 Atlas walaupun teknologinya belum matang, masih baby sickness dengan jatuhnya Atlas AU Spanyol. Dalam kerangka ToT jelas paling masuk akal dan paling realistis untuk saat ini. Bagaimana pendapat anda.

Tugu Obor di Tanjung Kalsel

23 Apr
image

Tugu Obor

Setiap melalui Tanjung, ibukota kabupaten Tabalong, perhatian pasti terbetot ke sebuah menara yang ada nyala api di puncaknya. Populer disebut dengan Tugu Obor, terletak di pusat kota. Beberapa kali aku melewati Tugu Obor, baik dari Banjar, dari Grogot ataupun dari Ampah (arah Palangka). Nyala api akan terlihat jelas jika menyaksikannya waktu malam hari. Sumber api katanya dari gas yang ditarik dari pengeboran minyak bumi Pertamina Tabalong. Seperti nyala api dari cerobong kilang minyak di Balikpapan. Menurutku desain tugu tersebut untuk menegaskan kepada warga bahwa kabupaten Tabalong memiliki kekayaan alam minyak bumi dan gas alam (migas). Notabene memang sudah dieksploitasi sejak masa Kolonial Belanda di Taanjung. Tugu Obor sebenarnya memiliki nama resmi Monumen Tanjung Puri sebagaimana tertera di bagian bawah menara dengan hiasan 3 semboyan yakni Kawa Baucap, Kawa Manggawi, Kawa Manyandang yang artinya mampu berkata, mampu bekerja, dan mampu bertanggung jawab. Tugu obor dibangun pada masa pemerintahan bupati Dandung Suchrowardi yang menjabat bupati Tabalong selama sepuluh tahun (1984 – 1994). Monumen didesain oleh Yusni Antemas yang merupakan seorang sastrawan, sejarawan, dan wartawan. Beliau dikenal dengan nama pena Anggraini.

image

Tugu Obor

Menu Rusa Palangka

19 Apr
image

Tongseng Rusa

Dalam perjalanan balik Paser dari Kotawaringin Barat, aku mampir Palangka Raya di malam hari. Demi mencari makan malam, aku berputar-putar di dekat bundaran besar Jl. Cilik Riwut – Jl. Imam Bonjol. Tampak sentra kuliner dengan berbagai macam warteg dan PKL. Aku menghampiri sebuah warteg yang cukup unik. Selain ada menu biasa seperti mi kuah/goreng, lalapan, dan nasi goreng, ada juga tertera sate rusa, tongseng rusa, dan nasi goreng rusa. Ini cita rasa kuliner unik karena baru pertama ini menemui warteg yang menyajikan menu dengan unsur daging rusa. Notabene tidak asing bagiku di rumah Pangkalan Bun, beberapa kali orangtua memasak daging rusa, dibeli di pasar Baru. Sebenarnya ingin memesan sate rusa dan tongseng rusa. Akhirnya supaya cepat, kupesan tongseng rusa. Bumbunya dan penyajiannya sama persis dengan tongseng kambing. Citarasanya khas daging rusa yang tekstur dagingnya sangat lembut tapi kenyal. Kuduga menu rusa pasti menu istimewa di warteg ini. Ternyata betul, harga menu rusa paling mahal, lima puluh ribu seporsi. Bandingkan dengan mie goreng dengan telor dadar seporsi tiga belas ribu dan nasi goreng dengan paha ayam goreng seporsi dua puluh lima ribu rupiah. Tapi memang menu rusa ini adalah istimewa bagiku. Bagaimana dengan pendapat anda. alam perjalanan balik Paser dari Kotawaringin Barat, aku mampir Palangka Raya di malam hari. Demi mencari makan malam, aku berputar-putar di dekat bundaran besar Jl. Cilik Riwut – Jl. Imam Bonjol. Tampak sentra kuliner dengan berbagai macam warteg dan PKL. Aku menghampiri sebuah warteg yang cukup unik. Selain ada menu biasa seperti mi kuah/goreng, lalapan, dan nasi goreng, ada juga tertera sate rusa, tongseng rusa, dan nasi goreng rusa. Ini cita rasa kuliner unik karena baru pertama ini menemui warteg yang menyajikan menu dengan unsur daging rusa. Notabene tidak asing bagiku di rumah Pangkalan Bun, beberapa kali orangtua memasak daging rusa, dibeli di pasar Baru. Sebenarnya ingin memesan sate rusa dan tongseng rusa. Akhirnya supaya cepat, kupesan tongseng rusa. Bumbunya dan penyajiannya sama persis dengan tongseng kambing. Citarasanya khas daging rusa yang tekstur dagingnya sangat lembut tapi kenyal. Kuduga menu rusa pasti menu istimewa di warteg ini. Ternyata betul, harga menu rusa paling mahal, lima puluh ribu seporsi. Bandingkan dengan mie goreng dengan telor dadar seporsi tiga belas ribu dan nasi goreng dengan paha ayam goreng seporsi dua puluh lima ribu rupiah. Tapi memang menu rusa ini adalah istimewa bagiku. Bagaimana dengan pendapat anda.

image

Nasi tongseng rusa.