Tag Archives: Leopard 2

Main Battle Tank Indonesia, Tank Leopard 2 Jerman

28 Apr

image

Dalam taktik dan strategi peperangan modern, peran tank dalam memenangkan pertempuran sangat diandalkan. Dimulai dari pemberdayaan tank dalam Perang Dunia II oleh angkatan darat Jerman yang sangat efektif dalam perang reguler hingga perang kota saat ini. Pengalaman perang dan rekayasa teknik Jerman dalam menghasilkan tank sudah tidak diragukan lagi, bersaing dengan MBT populer dunia dari AS dan Rusia. Bahkan dalam banyak segi justru lebih unggul. Jadi tidak keliru, pemerintah Indonesia memilih tank Jerman sebagai tulang punggung armada tank AD dalam modernisasi senjata. Harga lebih murah dibandingkan M1A2 Abrams tapi kualitas sangat kompetitif.

Baca lebih lanjut

Sintesis Peran Tank Kelas Berat

28 Apr

Tank Leopard 2 dari awal pengadaannya mengundang kontroversi di dalam negeri maupun luar negeri (Belanda dan Jerman). Dari segi politik luar negeri, oposisi pemerintah Belanda dan Jerman menentang penjualan tank tersebut karena menilai Indonesia masih rawan pelanggaran HAM oleh aparat keamanan. Pengadaan tank Leopard bekas dari Belanda akhirnya dialihkan ke Jerman karena ketidakpastian realisasi penjualaan akibat kuatnya penentangan oleh parlemen Belanda. Meski kanselir Angela Merkel secara implisit mendukung penjualan tank Leopard Jerman ke Indonesia, masih ada parpol yang mempermasalahkan. Di dalam negeri, sejumlah pihak juga mengemukakan ketidaksetujuan terhadap pembelian tank tersebut. Isu pelanggaran HAM juga dikemukakan LSM Kontras dan Imparsial. Di samping alasan teknis yang tidak sesuai penggelaran tank berat di wilayah Indonesia.

Baca lebih lanjut